
Beristirahat sejenak setalah seharian beraktivitas, sepanjang perjalanan pulang saya rasa semakin ramai saja jalanan dengan wajah baru :|

Semua-muanya rerata berucap untuk Indonesia yang lebih baik lagi, well kira-kira tau tidak mereka asal muasal kata #Indonesia? ;)

Kata Indonesia pertama kali dibuat pada 1850 mulanya dalam bentuk "Indu-nesians" oleh George Samuel Windsor Earl #Indonesia

Dimuat dalam "Journal of the Indian Archipelago and Eastern Asia" Earl mencari terminologi etnografi untuk penduduk Hindia #Indonesia

Indunesian berasal dari kata "Indu" atau "Hindu" dan "nesos" atau "pulau" dari bahasa Yunani, namun kelak Ia anggap tak spesifik #Indonesia

Earl menawarkan terminologi lain, yang dinilainya lebih spesifik yakni "Malayunesians", kini dipakai negara tetangga kita #Indonesia

Berikutnya ada James Logan yang mengkritik pendapat Earl, Logan berpendapat "Indonesian" lebih tepat daripada kata Malayunesians #Indonesia

James Logan, seorang Etnograf berpendapat kata Indonesia lebih tepat untuk pemahaman geografi, daripada secara etnografi. #indonesia

Logan lantas memakai kata Indonesian untuk menerangkan orang-orang yang tinggal di wilayah Sumatera hingga Formosa (Taiwan) #Indonesia

Perlahan-lahan kata Indonesia dipakai para ilmuwan sosial, termasuk Adolf Bastian, ahli etnografi terkenal dari Berlin #Indonesia

Jurnal Bastian, "Indonesien oder die Inseln des Malayischen Archipel" 1884–1894. membuat kata Indonesia menjadi populer #Indonesia

Ia mendorong profesor-profesor di Belanda ikut memakai terminologi Indonesia untuk menyebut "Nederlandsch Indie" #Indonesia

1885, G. A. Wilken, profesor di Universitas Leiden yang juga pengagum Bastian memakai kata ini untuk menerangkan Hindia Belanda #Indonesia

Profesor lainnya mengikuti langkah ini spt C.M Pleyte, Snouck Hurgronje, A.C Kruyt pun H. Kern, Profesor kelahiran Purworejo #Indonesia

Pada awal abad 20, kata benda "Indonesier" dan kata sifat "Indonesich" sudah tenar digunakan #Indonesia

Pada awal abad 20, kata benda "Indonesier" dan kata sifat "Indonesich" sudah tenar digunakan #Indonesia

September 1922, organisasi Indische Vereeniging di Belanda mengubah nama menjadi Indonesische Vereeniging #Indonesia http://t.co/C9x3Ua7nq5


Kemudian, selaras dengan semangat nasionalisme, kata Indonesia lebih sering dipakai daripada kata Hindia #Indonesia

Hanya soal waktu sebelum Indonesia kelak menjadi nama sebuah negara baru di luasan Nusantara, Republik #Indonesia, Merdeka!

Itu tadi sekelumit kisah tentang asal mula kata Indonesia, terminologi yang diciptakan Logan saat tinggal di Penang, Malaysia #Indonesia

Yap, nama negara ini diadopsi dari Jurnal karangan warga British-Malaya yang kini menjadi Malaysia, negara tetangga ;) #indonesia

Terakhir, gambar dari penang-traveltips, makam dari James Richardson Logan di Penang, Malaysia #Indonesia http://t.co/ZIemCDtqzT
